Sabtu, 28 Mei 2011

Cara menghilangkan jerawat di foto dengan Photoshop CS3 (atau versi lainnya)

Persyaratan: Harus bisa mengoperasikan komputer, dan harus mengerti cara menggunakan Photoshop CS3 (atau versi lainnya). :)

Di sini saya menggunakan Photoshop CS3. :)


1. Buka program Photoshop CS3 atau versi lainnya yang Anda miliki di komputer Anda.


2. Lihat di toolbarnya, lalu cari menu File, klik "Open" atau bisa menggunakan shortcut yang ada di keyboard dengan cara menekan "Ctrl+O".
3. Pilih file yang berformat foto Anda inginkan. (yang ada jerawatnya)

4. Dari program Photoshop CS3 (atau versi lainnya), tekan "Ctrl+J" (Layer via Copy) yang ada di keyboard, lalu ganti blending mode dari Normal menjadi Vivid Light seperti gambar disamping kanan ini.

5. Dari program Photoshop CS3 (atau versi lainnya), tekan "Ctrl+I" (Invert) yang ada di keyboard, lalu lihat menu toolbar diatas klik Filter, lalu klik Blur dan klik Gaussian Blur..., atur Radiusnya kira-kira sampai terlihat sketsanya seperti gambar disamping kiri ini.


6. Dan dari program Photoshop CS3 (atau versi lainnya), lihat menu toolbar diatas klik Filter, lalu klik Other dan klik High Pass..., atur Radiusnya kira-kira sampai terlihat bersih dari jerawatnya seperti gambar disamping kanan ini.


7. Dan dari program Photoshop CS3 (atau versi lainnya), lalu klik Add layer mask seperti gambar disamping kanan ini. Lalu tekan "B"  (Brush Tool) yang ada di keyboard, cari menu Brush yang ada dibawah menu toolbar Photoshop, pakai Brush yang Soft Round seperti gambar diatas ini. Bersihkan dengan rapi keseluruh bagian foto yang kabur (kecuali bagian letak jerawatnya).

8. Dan hasilnya seperti foto dibawah ini:






  Selamat Belajar dan Semoga Berhasil







Mohon maaf kalau Saya menerangkannya kurang jelas, Anda boleh mengkritik Saya dan menanyakan sesuatu yang Anda belum mengerti. :)

5 komentar:

  1. ko gambarnya jadi ngeblur dah?

    BalasHapus
  2. tapi gambarnya jadi kabur kurang jelas

    BalasHapus
  3. keren....makin giat dah buat editing.

    BalasHapus
  4. step 7 kurang ngerti...
    pas mau dibersihin koq malah jadi warna hitam efek dari set foreground colornya

    BalasHapus
  5. sipz gan,, simple,, tapi hasilnya spektakuler,,,,

    BalasHapus